Pilar Utama Pengelolaan Diabetes
Sampai saat ini para ahli kesehatan masih berpedoman pada perencanaan makanan sebagai pilar utama pengelolaan diabetes. Hal lain yang patut diperhatikan adalah olahraga (latihan jasmani), penggunaaan obat hipoglikemik dan pemantauan mandiri kadar gula darah.
Perencanaan Makan atau biasa dikenal dengan istilah "Diet", walaupun sebagian ahli kurang setuju dengan istilah diet ini, terdapat perbedaan mendasar, diet identik dengan pengurangan atau pembatasan makan, sedangkan perencanaan makan merupakan suatu diet yang berkelanjutan dengan perhitungan kebutuhan gizi seimbang dan dilakukan setiap saat tanpa ada batasan waktu. Dalam hal ini kita tidak membahas istilah, kita membahas "bagaimana membuat suatu perencanaan makan untuk penderita diabetes.
Tujuan dari perencanaan makan ini adalah mengusahakan dan mempertahankan kadar glukosa darah berada pada batas normal ( Kadar Glukosa darah puasa 80 - 120 mg/dl, 2 jam pp 80 - 160 mg/dl). Dan tetap mempertahankan berat badan ideal ( tidak gemuk atau kurus).
Kebutuhan Kalori
Sama seperti mereka yang sehat, pedomannya adalah untuk yang normal Berat badan x 30 kalori, yang kurus Berat badan x 40 kalori, gemuk berat badan x 20 kalori. Sumber karbohidrat adalah nasi, mie, roti, kentang, singkong dan sebagainya.
komposisi menu karbohidrat 60 persen, protein 15 persen, lemak 25 persen.
Hal yang perlu diperhatikan adalah sumber karbohidratnya, karena karbohidart inilah yang menyebabkan naiknya kadar gula darah. Karbohidrat sederhana terdapat pada produk olahan bahan makanan sewperti sirup, permen, selai, dodol dan kue-kue. Jenis karbohidrat ini mempunyai komposisi kimia sederhana, sebaiknya dihindari, karena penyerapan dari saluran cerna sangat cepat sehingga kadar glukosa darah segera melonjak naik.
Sedangkan karbohidrat kompleks yang banyak mengandung serat seperti nasi, kentang, ubi dan lain lain makanan sehari hari. Kandungan zat gizi pada makanan ini bukan hanya karbohidrat tetapi juga mengandung vitamin dan mineral lainnya. Karbohidrat kompleks ini diubah didalam usus melalui proses pencernaaan menjadi bagian-bagian kecil dan penyerapannya perlahan-lahan sehingga tidak terlalu cepat menaikkan glukosa darah setelah makan.
Worried about the economy?
Lose those worries by adding a second paycheck with Strong Future International. Get started FREE.
http://www.ezinfocenter.com/10786402/FREE